Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Laut Ngamuk! Di Pantai Cemara Jember, Warung dan Perahu Porak Poranda, G...

Laut Ngamuk! Di Pantai Cemara Jember, Warung dan Perahu Porak Poranda, Gelombang Tinggi Laut Selatan

Laut Ngamuk! Di Pantai Cemara Jember, Warung dan Perahu Porak Poranda, Gelombang Tinggi Laut Selatan

Laut Ngamuk! Di Pantai Cemara Jember, Warung dan Perahu Porak Poranda, Gelombang Tinggi Laut Selatan Cuaca ekstrim yang terjadi dilaut selatan, Jawa dalam beberapa hari terakhir telah berdampak banjir rob dan menerjang sejumlah warung milik warga yang ada di Pantai Cemara Dusun Getem Desa Mojomukyo, Puger, Jember.
Bahkan sejumlah barang milik warga juga porak poranda akibat terjangan ombak dari laut selatan. Untuk mengantisipasi adanya korban jiwa dan juga kerugian lebih besar yang ditimbulkan dari banjir Rob, jajaran Satpol Airud Polres Jember bersama dengan BPBD dan pemerintah desa Mojomulyo bersama sama membantu warga untuk mengevakuasi barang barangnya ke tempat lebih aman.
Gelombang Pasang Perahu Nelayan Rusak Sementara itu akibat gelombang tinggi, banyak perahu nelayan yang berada di pinggir pantai rusak akibat diterjang gelombang besar di Jember
Perahu yang berada di pingir pantai itu, rusak akibat berbenturan satu sama lainya. “Jukung yang parkir jauh dari muara sungai juga kena imbas juga akibat gelombang besar ini,” kata Ashari salah satu nelayan setempat.
Salah satunya perahu yang terdampak yaitu milik Bahroji. Menurut Ashari, perahu yang digunakan setiap haru untuk melaut tersbeut rusak setelah berbenturan dengan perahu lainya.
Sejumlah nelayan akhirnya berinisiatif memasang tali yang ujungnya dipasangi jangkar. Di sisi lain, nelayan juga memasang patok sebagai tambatan. Hal ini dilakukan agar perahu tidak sampai terseret ke tengah muara dan rusak.   adjie jaya kreasingo 60, suryanto tabrani, #gelombangtinggi #cuacaburuk #lautselatan

Posting Komentar

0 Komentar